-->

Aplikasi PMP EDS Offline versi 2019.11.11

Aplikasi PMP EDS Offline versi 2019.11.11

Rilis Aplikasi Penjaminan Mutu Pendidikan Dikdasmen - EDS Offline versi 2019.11.11
Penjaminan Mutu Pendidikan (PMP), informasi terupdate ini di tujukan kepada Yth. Bapak/Ibu: Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, Kepala LPMP, Kepala SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB; dan, Pengawas di seluruh Indonesia.

Aplikasi Evaluasi Diri Sekolah secara umum bertujuan untuk mendukung proses pemetaan mutu dan evaluasi diri sekolah yang dilaksanakan oleh Subbag Data dan Informasi Bagian Perencanaan dan Penganggaran Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah.. 
Aplikasi PMP EDS Offline versi 2019.11.11
Aplikasi PMP EDS Offline versi 2019.11.11

Sehubungan dengan Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kemendikbud selaku Plt Dirjen Dikdasmen Nomor: 15709/D/TU/2019 tanggal 25 Oktober 2019, perihal Percepatan Pengisian Dapodik dan Permendikbud nomor 79 Tahun 2015 tentang Dapodik bahwa setiap sekolah minimal 2 kali dakam 1 tahun, maka sekolah diharuskan melakukan updating data Dapodik adalah dalam rangka meningkatkan kelengkapan dan kualitas data dapodik yang juga merupakan  sumber data bagi Rapor Mutu Pendidikan di Indonesia.

Dengan semangat integrasi dengan Dapodik, setelah dirilisnya Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan tahun 2019 yang terdiri dari Web Portal PMP, EDS Dikdasmen Online, Supervisi Mutu, dan Manajemen PMP yang kesemuanya diakses dalam jaringan (daring) melalui internet, ternyata banyak terdapat kendala baik secara teknis maupun keterjangkauan sekolah-sekolah di beberapa wilayah di Indonesia. Hal ini mendorong kembali pemangku kebijakan untuk kembali merilis Aplikasi PMP Offline atau yang sekarang disebut Evaluasi Diri Sekolah dengan metode luar jaringan (luring) atau Aplikasi EDS Dikdasmen Offline.

Kami menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang berpartisipasi aktif dalam pengembangan Aplikasi EDS Offline mulai dari petugas Dinas Provinsi dan Kabupaten/Kota, LPMP, Fasilitator Nasional/Daerah, para pengawas, Kepala dan Operator Sekolah, serta Tim Pengembang Dapodik dan Penjaminan Mutu Pendidikan Ditjen Dikdasmen sehingga Aplikasi EDS Dikdasmen Offline versi 2019.11.11 dapat dirilis pada 5 November 2019 dengan berbagai tantangan yang dihadapi. Sedangkan Waktu Cuttof Pemetaan Mutu Pendidikan direncanakan pada tanggal 31 Desember 2019.

Link Unduhan Aplikasi EDS Dikdasmen Offline

DOWNLOAD

Catatan:
1. Untuk versi saat ini, rapor mutu belum dapat ditampilkan pada Aplikasi EDS Offline.
2. Fitur Datamart (rekap dari dapodik) belum dirilis.
3. Beberapa saran dan perbaikan dapat disampaikan melalui LPMP/Dinas Pendidikan atau Menu Laporan dan Saran pada EDS Online.
4. Panduan Singkat Aplikasi EDS Dikdasmen Offline dapat diunduh di tautan ini.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.


0 Response to "Aplikasi PMP EDS Offline versi 2019.11.11"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel