Format Contoh Catatan Anekdot Anak PAUD KK - 2013
Catatan anekdot awalnya digunakan untuk mencatat sikap dan perilaku anak yang muncul secara tiba-tiba atau peristiwa yang terjadi secara insidental. Berbagai rujukan terakhir menyatakan bahwa catatan anekdot digunakan untuk mencatat seluruh fakta, menceritakan situasi yang terjadi, apa yang dilakukan dan dikatakan anak.
Merupakan alat perekam observasi secara berkala terhadap suatu peristiwa atau kejadian penting yang melukiskan perilaku anak yang terjadinya tidak umum atau kejadian khusus, yang diuraikan dalam bentuk pernyataan singkat dan obyektif. Baca juga panduan lengkap penilaian paud tk ra
Karakteristik Catatan Anekdot
Catatan anekdot yang dikumpulkan dari waktu ke waktu dapat memperkuat pemahaman guru terhadap setiap anak sebagai suatu pola atau munculnya profil anak.
Catatan anekdot dapat menangkap kekayaan dan kompleksitas pada saat anak berinteraksi dengan sesama anak dan dengan material.
Perubahan perilaku yang muncul yang dikumpulkan dalam portofolio memberikan usulan untuk rencana pengamatan selanjutnya, rencana pembelajaran dan pertemuan orangtua.
Yang perlu diperhatikan dalam membuat catatan Anekdot
1. Nama anak yang dicatat perkembangannya
2. Kegiatan main atau pengalaman belajar yang diikuti anak
3. Perilaku, termasuk ucapan yang di sampaikan anak selama berkegiatan.
Catatan anekdot dibuat dengan menuliskan apa yang dilakukan atau dibicarakan anak secara obyektif, akurat, lengkap dan bermakna tanpa penafsiran subyektif dari guru. Akurat (tepat), objektif (apa adanya, tanpa memberi label misalnya: cengeng, malas, nakal), spesifik (khusus/tertentu), sederhana (tidak bertele-tele), dan catatan guru terkait dengan indikator yang muncul dari perilakuanak. Catatan dalam catatan anekdot lebih berupa jurnal kegiatan akan lebih baik bila disertai foto kegiatan yang dilakukan setiap anak.
Itulah sekedar penjelasan dari Nom Ifrod tentang Catatan Penilaian Anekdot PAUD TK RA Kurikulum 2013 yang selengkapnya bisa anda unduh pada link dibawah ini:
Format Penilaian Anekdot PAUD TK RA Kurikulum 2013 Unduh
Format Catatan Anekdit Paud K=TK RA Kurikulum 2013 Unduh
0 Response to "Format Contoh Catatan Anekdot Anak PAUD KK - 2013"
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.